Senin, 23 Januari 2023

KELAS 1 TEMA 5 SUBTEMA 4 PEMBELAJARAN 3(SELASA, 24 JANUARI 2023)

Hari/Tanggal : Selasa, 24 Januari 2023

Kelas : 1

Tema : Pengalamanku

Subtema : Pengalaman yang Berkesan

Pembelajaran
: 3



Assalamu’alaikum....

Selamat Belajar anak-anak....



Ayo Mengamati

Hujan turun rintik-rintik.

Edo dan Beni sedang bermain di halaman rumah Beni.



Saat itu matahari masih bersinar.

Tiba-tiba Edo dan Beni melihat pelangi.

Mereka senang dan bersorak melihat pelangi yang indah.

Ini merupakan pengalaman mereka yang pertama.

Pengalaman ini sangat mengesankan bagi mereka.

Mereka melompat-lompat senang sambil bernyanyi.




Ayo Mengamati


Siti dan kawan-kawan berkunjung ke kebun binatang.

Kunjungan ke kebun binatang selalu

menjadi pengalaman yang berkesan.

Di kebun binatang, mereka melihat dan

menemukan banyak hal.


CONTOH:

Dayu melihat ada 10 burung nuri dan 16 burung kakaktua. Berapa banyak burung yang ada di kandang burung tersebut?








TUGAS

Kerjakan seperti contoh diatas!


1. melihat ada 11 orang utan dewasa dan 18

anak orang utan. Berapa banyak orang utan

yang ada di kandang itu?




2. Di depan kandang gajah, ada 15 pengunjung

laki-laki dan 13 pengunjung perempuan.



Berapakah banyak pengunjung yang ada dikandang gajah?





3. Di sekitar tempat sampah ada 14 sampah.

Di atas tutup tempat sampah ada 10 sampah.






Berapa banyak sampah tersebut?

4. Sebelum pulang, Beni menghitung buaya yang

ada di kandang. Ada 11 buaya di dalam air dan 13

buaya di luar kolam. Berapa banyak buaya yang

ada di kandang tersebut?




Semoga ilmu hari ini bermanfaat ^^
Wassalamu’alaikum Wr Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar