Senin, 22 April 2024

Materi Ajar Kelas 3 Tema 7 Sub 2 Pb 6 dan Subtema 3 Pb 1

Hari / Tanggal : Selasa, 23 April 2024

Tema 7 : Perkembangan Teknologi

Subtema 2 dan 3 : Perkembangan Teknologi Produksi Sandang

Pembelajaran : 6 dan 1



PEMBELAJARAN 6

Tujuan pembelajaran kita hari ini siswa dapat memahami isi paragraf, mengamati pakaian profesi, memahami bangun datar yang memiliki simetri lipat.



AYO MEMBACA

Pakaian Profesi

Edo dan teman-temannya belajar tentang pakaian profesi. Pakaian profesi adalah pakaian yang digunakan oleh profesi tertentu. Pakaian tersebut biasa dikenakan saat mereka bekerja. Pada zaman dahulu tidak ada pakaian profesi seperti saat ini.

Pakaian profesi banyak jenisnya. Ada pakaian profesi yang dikenakan oleh dokter, tentara, dan polisi. Ada juga pakaian profesi pilot dan pengacara.

Pakaian profesi dikenakan sesuai keperluan. Dokter memakai pakaian dokter saat praktik. Pak polisi mengenakan seragam polisi saat bertugas. Ibu pengacara mengenakan pakaian pengacara saat bersidang. Pakaian profesi tidak dipakai setiap saat.










Banyak orang senang mengenakan pakaian profesi. Pakaian profesi adalah tanda pengenal suatu profesi. Orang yang mengenakan pakaian polisi adalah seorang polisi. Kita dapat membedakan pilot dengan pramugari dari pakaian yang dikenakannya. Pakaian profesi juga dapat menjadi kebanggaan orang yang memakainya.

Ayo Mencoba
Kamu sudah mempelajari bermacam-macam motif pada kain. Motif-motif itu berbentuk bangun datar. Masih ingatkah kamu dengan karton bentuk bangun datarmu?

Yuk kita Beri tanda (✔) jika memiliki dan ( X ) jika tidak memiliki. Tuliskan banyak simetri putar jika ada!


Rabu, 24 April 2024

Materi Ajar Kelas 3 Tema 7 Sub 3 Pb. 2 dan Pb. 3



Hari / Tanggal : Rabu, 24 April 2024

Tema 7 : Perkembangan Teknologi

Subtema 3 : Perkembangan Teknologi Komunikasi

Pembelajaran : 2 dan 3



Tujuan pembelajaran kita hari ini siswa dapat mengidentifikasi ide pokok dari suatu bacaan dengan tepat, dapat mengidentifikasi kombinasi garis, bidang, dan warna dalam sebuah karya dekoratif. dapat mengidentifikasi jumlah ukuran sisi bangun sebagai keliling dari bangun datar.

Hari ini cuaca sangat panas. Udin, Beni, dan Edo ingin bermain di kolam renang. Kolam renang tempat mereka bermain cukup aman. Di sekitar kolam, terdapat beberapa orang petugas sedang mengawasi anak-anak bermain air.










Setiap petugas kolam renang mengalungkan peluit di leher masing-masing. Peluit merupakan salah satu alat komunikasi. Peluit digunakan untuk mengawali atau menghentikan suatu kegiatan. Dengan menggunakan peluit, kita tidak perlu bersuara keras untuk memberi peringatan.


Setelah berenang, Udin, Beni, dan Edo beristirahat. Udin beristirahat sambil membaca buku yang dibawanya.

Buku tersebut bercerita tentang alat komunikasi tradisional dan modern.








Hari ini Dayu dan Lani sangat bersemangat. Mereka akan melakukan percobaan “telepon kaleng”. Dayu mengetahui cara membuat telepon kaleng dari ibu. Telepon merupakan salah satu alat komunikasi. Dengan adanya teknologi, telepon berkembang dari masa ke masa. Saat ini telepon merupakan salah satu alat yang sangat memudahkan komunikasi.









Dayu dan teman-teman membuat telepon kaleng. Lani dan Udin membawa kaleng bekas susu kental manis. Edo dan Beni menyiapkan benang kasur. Sementara itu, Dayu dan Siti membawa kertas dan lem untuk hiasan.









Setelah menghias kaleng, Lani menunjukkan gambar yang ia buat.Udin mengusulkan agar gambar Lani diberi bingkai. Dayu menawarkan untuk membantu Lani membuat bingkai. Lani pun setuju. Untuk membuat bingkai, Dayu harus mengetahui keliling dari kertas gambar milik Lani. Keliling bangun datar adalah jumlah ukuran darsisi-sisi yang membentuk bangun tersebut.








LATIHAN


Lengkapi kalimat berikut!









1. Alat komunikasi ______________ digunakan pada masa lalu.

2. __________ termasuk ke dalam alat komunikasi tradisional.

3. Lonceng dan ______ memiliki fungsi yang sama.

4. Telepon kini berkembang menjadi _____________

5. Ponsel merupakan salah satu alat komunikasi ___________



Hari ini kita belajar tema 7 subtema 3 pembelajaran 1, tujuan pembelajaran kita hari ini siswa dapat mengetahui unsur-unsur rupa dalam karya dekoratif, Mencermati isi teks informasi tentang perkembangan teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi di lingkungan setempat, serta Menjelaskan dan menentukan keliling bangun datar.



Sebelum memulai pembelajaran hari ini,kita simak dulu video di bawah ini ya:











Sore hari, Dayu dan Lani berkumpul di rumah Siti. Saat bermain di teras rumah, Pak Pos dating mengantarkan majalah dan surat untuk Siti. Seminggu yang lalu, Siti memesan majalah anak di sebuah toko dengan bantuan ibu. Ibu memesan menggunakan pesan singkat pada ponselnya.




Saat ini, kita bisa membeli barang tanpa perlu berkunjung ke toko yang menjualnya. Siti mengajak Dayu dan Lani untuk membaca majalah tersebut bersama-sama. Salah satu wacananya tentang sejarah komunikasi. Siti, Dayu, dan Lani tertarik membaca sejarah komunikasi.














Ide pokok suatu bacaan dapat ditemukan jika kita membaca dengan teliti. Ide pokok ditemukan pada kalimat utama tiap paragraf. Ide pokok adalah gagasan utama dari bacaan.

AYO MENGAMATI


Siti mendapat kiriman kartu ucapan terima kasih dari toko majalah yang pernah Siti pesan. Kartu tersebut cantik sekali. Kartu itu disebut kartu pos. Unsur garis, bidang, dan warna pada kartu pos menarik untuk dilihat.

Amati hiasan pada kartu pos berikut!





Kartu pos mempunyai empat tepi. Jumlah panjang keempat tepinya disebut keliling kartu pos. Persegi panjang mempunyai empat sisi. Jumlah panjang keempat sisinya disebut keliling persegi panjang . Setiap bangun datar memiliki keliling. Kita dapat menemukan keliling dari setiap bangun datar dengan mudah.









Amati gambar-gambar di bawah ini!



Tebalkan sisi-sisi yang membentuk keliling dari bangun tersebut!









LATIHAN:

AYO BERKREASI


Buatlah hiasan yang sama seperti Siti dan teman- teman pada kartu pos di bawah ini!










Wassalamualaikum Wr. WbWassalamualaikum Wr. Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar