Materi Ajar Kelas 3 Tema 7 Sub 4 Pb. 5

Hari / Tanggal : Kamis, 2 Mei 2024

Tema 7 : Perkembangan Teknologi

Subtema 4 : Perkembangan Teknologi Transportasi

Pembelajaran : 5



Tujuan pembelajaran kita hari ini siswa dapat menuliskan manfaat teknologi transportasi bagi kehidupan manusi , siswa dapat menentukan keliling bangun datar dengan satuan baku tertentu.



Pergi dengan Alat Transportasi



Banyak orang memiliki alat transportasi pribadi. Yaitu, alat transportasi yang digunakan untuk diri sendiri. Ada yang memiliki sepeda, sepeda motor, dan mobil.

Ada juga orang yang tidak memiliki alat transportasi pribadi. Mereka menggunakan alat transportasi umum. Yaitu, alat transportasi yang dipakai bersama-sama. Ada angkutan kota, bus, dan kereta.



Alat transportasi dapat menguntungkan dan merugikan. Alat transportasi memudahkan manusia pergi dari satu tempat ke tempat

lain. Namun, alat transportasi yang terlalu banyak di jalan menyebabkan kemacetan. Selain itu, asapnya membuat udara kotor.

Kerugian dapat dikurangi dengan menggunakan alat transportasi umum. Alat transportasi umum dapat mengurangi penggunaan

alat transportasi pribadi. Oleh karena itu, alat transportasi umum dapat mengurangi kemacetan dan udara kotor. Saat ini, banyak orang di kota mulai menggunakakan alat transportasi umum bus dan kereta.

Ayo Mencoba
Dalam perjalanan menuju Manado, Beni mengamati pesawat yang ditumpanginya. Beni mengamati televisi pesawat, jendela, pintu, dan lainnya. Semua berbentuk bangun datar. Beni berpikir
berapa keliling masing-masing bangun datar yang ia jumpai di pesawat?

Selesaikanlah masalah-masalah yang Beni pikirkan berikut ini!
1. Layar televisi di pesawat berbentuk persegi panjang. Panjangnya 25 cm dan lebarnya 20 cm. Jika tepi televisi ingin diberi bingkai pelindung, berapa panjang bingkai yang dibutuhkan? Panjang bingkai = keliling televisi.
Jawab: 25 + 20 +25 +20 = 90 cm

2. Pesawat dilengkapi banyak jendela. Jendela pesawat berbentuk persegi panjang. Lebar 15 cm dan panjang 30 cm. Jika sekeliling jendela ingin diberi karet pelindung, berapa panjang karet yang dibutuhkan? Panjang karet = keliling jendela
Jawab: 15 + 30 + 15 + 30 = 90 cm

3. Pintu pesawat berbentuk persegi panjang. Lebarnya 90 cm dan tingginya 230 cm. Berapakah keliling pintu pesawat?
Jawab: 90 + 230 + 90 + 230 = 640 cm

4. Pramugari memberi tisu sebelum kami makan. Tisu berbentuk persegi. Setiap sisi panjangnya 45 cm. Berapakah keliling tisu?
Jawab:45 + 45 + 45 + 45 = 180 cm

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari, kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih.. Sampai jumpa besok yaa anak sholih shaliha.

Wassalamualaikum Wr. Wb. 
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Materi Ajar Kelas 3 Tema 7 Sub 4 Pb. 5"

Posting Komentar

Free Website templateswww.seodesign.usFree Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesAgence Web MarocMusic Videos OnlineFree Wordpress Themeswww.freethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree CSS Templates Dreamweaver